TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Jakarta Internasional Stadium Di Mata PSSI Makin Kesini Malah Makin Kesana

Foto dari Akun Instagram @jakinstadium

 

Jatim Aktual, Nasional – FIFA Match Day akan berlangsung pada beberapa hari kedepan, seluruh negara akan bersiap melakoni pertandingan tersebut untuk memperbaiki peringkat negaranya di Klasemen FIFA ataupun persiapan menjelang turnamen seperti Piala Dunia dan lain sebagainya. 13/09/2022

 

Timnas Indonesia pada FIFA Match Day bulan ini dijadwalkan akan bersua Curacao Dua Kali Di Stadion Gelora Bandung Lautan Api dan Pakansari Cibinong Bekasi. Pertandingan yang awalnya akan di gelar di Jakarta Internasional Stadium tersebut harus rela berpindah Veneu karena biaya sewa yang terlalu mahal.

 

Mendengar kabar seperti itu membuat para pecinta sepakbola tanah air heran, mengapa sekelas PSSI tidak bisa menggunakan stadion yang sudah berstandar FIFA tersebut. Jika kita bandingkan dengan seluruh stadion yang ada di Indonesia, tentu JIS lah stadion terbaik yang kita miliki.

 

Alih-alih memberikan alasan yang masuk akal, justru PSSI memberikan komentar yang negatif untuk JIS melalui laman Resmi milik federasi pimpinan Iwan Bule tersebut. Dalam lamannya tertulis JIS belum standar FIFA untuk menggelar FIFA Match Day.

 

Tak lama berselang setelah ramai bahwa JIS tak layak melaksanakan FIFA Match Day pihak pengelolo proyek JIS akhirnya angkat suara. “JIS dibangun sudah konsultasi dengan konsultan FIFA”, ujar Arry Wibowo Manager Proyek JIS.

 

Tanggapan tersebut tentu menepis seluruh argumen yang disampaikan oleh PSSI, sampai sampai halaman resmi PSSI yang mengatakan JIS tidak layak secepat mungkin telah di revisi.

 

“Disamping itu terkait plafon yang sangat rendah karena bus tidak bisa masuk, bisa jadi bus tim tamu ataupun tuan rumah berhentinya diarea umum, tidak diarea sebagaimana mestinya diatur. Nah kalau kita paksakan nantinya pasti akan menjadi catatan FIFA”. Ujar Yunus Sekjen PSSI dalam laman PSSI.

 

Sementara Kaesang putra dari presiden Joko Widodo sekaligus pemilik persis solo juga turut berkomentar. “Coba aja Namanya kalau namanya Jawa barat internasional stadium pasti auto standard FIFA”, tulis Kaesang dalam akun Twitter pribadinya. (Khd/Red)